Lomba Cipta Menu B2SA Tingkat Kabupaten Kampar Tahun 2024

[Rabu, 14 Agustus 2024] Pada Lomba Cipta Menu B2SA ini mengangkat tema lomba yakni "Sehat Bahagia dengan Pangan Lokal, Kenyang Tidak Harus Nasi". Kecamatan Bangkinang menyajikan makanan khas yang dinilai dewan juri merupakan menu olahan paling kreatif dan memenuhi persyaratan dan standar B2SA.

 

Kecamatan Bangkinang berhasil merah juara I (satu)  dalam Lomba Cipta Menu Beragam, Bergizi Seimbang dan Aman (B2SA) tingkat Kabupaten Kampar tahun 2024 yang ditaja oleh Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Kampar yang di laksanakan di Balai Rumah Dinas Bupati Kampar.

Dari seluruh aspek penilaian, Juara 1 Kecamatan Bangkinang mendapatkan nilai dengan total  448,92, juara 2 Kecamatan Tapung Hilir dengan nilai 447,92, juara 3 Kecamatan Tapung dengan nilai 438,75, harapan 1 Kecamatan Bangkinang Kota dengan nilai 436,1, harapan 2 Kecamatan Kampar Kiri Tengah dengan nilai dengan nilai 435,9 dan harapan 3 Kecamatan Gunung Sahilan dengan  nilai 434,5.

Pj Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Kampar Ricana Djayanti Hambali yang juga sebagai juri didampingi Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kampar Drs. Muhammad, M.Si dalam lomba tersebut menyerahkan sertifikat dan hadiah lomba cipta menu B2SA kepada para juara, dirinya mengapresiasi atas kreasi yang dihasilkan oleh tim dari 14 kecamatan se- Kabupaten Kampar pada lomba cipta menu B2SA tersebut.