Gerakan Pangan Murah (GPM) di Desa Ridan Permai

Selasa (04/06/2024), Gerakan Pangan Murah (GPM) Kembali dilaksanakan di Desa Ridan Permai dalam upaya pengendalian Inflasi sekaligus membatu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pangan dengan harga murah. Pj Bupati Kampar yang diwakili Kepala Dinas Pertanian Kampar Nurilahi Ali, SP, MMA yang mewakili didampingi Sekretaris Dinas Ketahanan Pangan Firdaus, S.Pd membuka secara lansung kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM) di Desa Ridan Permai tersebut.

Nurilahi Ali juga memaparkan, dalam pangan murah ini disedikan paket sembako seharga Rp 90.000 rupiah dengan isi paket 5 Kg beras, 1 Kg Minyak goreng dan gula 1 Kg yang bekerja sama dengan Bulog. Selain itu juga menyediakan telur, Cabe, bawang putih dan Bawang merah serta hasil umkm kerupuk ubi Rp. 15.000/bungkus